Menghadapi tantangan baru di tahun 2024, PT Global Service Indonesia (GSI) memperkuat fondasi dan kekuatan tim dengan menyelenggarakan Effective Team Building (ETB) 2024 untuk karyawan Head Office. Acara ini berlangsung pada 17-18 Februari 2024 di 5G Resort, Cijeruk – Bogor dengan tema "Strong Foundation Be Great Together". Tujuan acara ini adalah untuk membangun fondasi kekuatan bersama agar mencapai kesuksesan perusahaan.Acara berlangsung selama 2 Hari 1 Malam dimulai dengan sesi Mini Games pada pagi hari, baik secara individual maupun kelompok. Sesi ini diadakan untuk memperhatikan sifat dan karakter setiap karyawan yang mengikuti ETB. Kesetaraan diutamakan dalam acara ini, di mana setiap karyawan dianggap berumur 20 tahun, tanpa memandang jabatan. Sebelum memulai sesi kedua ETB, GSI melaksanakan prosesi penanaman pohon sebagai bagian dari Bulan K3 Nasional.
Pada sesi kedua, seluruh peserta diminta untuk membentuk kelompok dengan menghitung dan memberi nama berdasarkan suku adat di Indonesia. Sebanyak 6 kelompok terbentuk dengan nama suku seperti Asmat, Minang, Jawa, Dayak, Batak, dan Badui. Setiap kelompok juga membuat jargon dan yel-yel yang mewakili daerah atau suku mereka. Sesi ini menuntut peserta untuk berfikir, membuat keputusan, dan bekerja sama.Sesi kedua dilanjutkan dengan berbagai permainan atraktif berkelompok. Pada sesi terakhir, seluruh peserta bersatu sebagai satu kesatuan untuk menjaga dan membawa lilin dari satu sisi ke sisi lain, sambil melewati tantangan dilempari bola air. Acara hari pertama ditutup dengan gala dinner, penandatanganan Commitment to Action (CTA), dan acara kebersamaan karyawan.
Hari kedua dimulai dengan sarapan dan olahraga bersama, diikuti dengan antusiasme oleh para peserta. Acara ini cukup istimewa karena hampir seluruh karyawan dan manajemen GSI aktif berpartisipasi dalam permainan dan berinteraksi. Tujuan utamanya adalah memperkuat kebersamaan serta meningkatkan semangat dan suasana yang hangat di antara karyawan untuk menghadapi target dan tantangan di tahun 2024.